Cara membuat blog gratis dengan blogspot

Cara membuat Blog gratis terbilang sangat mudah, dalam hitungan menit blog sudah bisa selesai dibuat dan Anda sudah bisa menyalurkan tulisan-tulisan Anda. Saat ini penyedia blog gratis sudah banyak sekali dan sangat mudah didapatkan di internet, namun tentu dari setiap penyedia tersebut terdapat kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Blog gratis yang sering dipakai saat ini adalah dari blogspot (blogger) dan wordpress. Pada kesempatan ini saya akan membahas bagaimana pembuatan blog murah dan gratis dengan memanfaatkan blogger.

Dengan berjalannya waktu, penggunaan Blogspot tidak hanya untuk tulisan semata, namun sekarang lebih banyak dimanfaatkan untuk mencari penghasilan tambahan atau malah sebagai penghasilan utama yang didapat dari sebuah blog. Kemudahan dalam pembuatan blog dengan blogspot didukung oleh empunnya blog ini yaitu Google, salah satu kemudahan-nya adalah pengindex-an otomatis oleh Google ketika sebuah blog dari blogspot dibuat dan ketika setelah posting artikel, dan dengan komunitas blogger yang banyak juga tingkat keamanan blog yang baik atau aman dari phising diyakini Blogger adalah satu-satunya aplikasi blog yang terbaik saat ini.

Tahapan Cara membuat Blog:
  1. Pastikan Anda sudah mempunyai sebuah akun email GMAIL.
  2. ketik url di address bar : www.blogger.com
  3. Masukan id gmail Anda pada kolom yang tersedia

    cara membuat blog tahap awal
  4. Anda akan masuk ke bagian profile edit untuk Google+, agar langsung ke proses pembuatan blog, silahkan klik "lanjutkan ke Blogger"

    membuat blogger
  5. Klik Blog baru

  6. Pada menu buat blog baru, isi Judul blog, alamat blog, dan template yang akan anda pilih.

    • Judul blog: Nama Blog dan akan tampil di Header beranda
    • Alamat blog: alamat url yang nantinya terdapat di address bar internet browser.
      Pada isian alamat blog, secara otomatis blogger akan mengecek ketersediaan alamat blog yang Anda pilih. Apabila tertulis "alamat blog tersedia" berarti alamat blog yang Anda pilih bisa dilanjutkan, dan sebaliknya apabila tertulis "alamat blog tidak tersedia" menandakan bahwa alamat blog yang Anda pilih sudah dipakai orang lain, silakan isi dengan alamat lain.
    • Pilih template: Pilih template sesuai dengan selera Anda, namun jangan khawatir ke-depannya template ini bisa di rubah dengan template default blogger yang lain atau dengan template-template gratis maupun berbayar yang beredar di internet.
  7. Klik 'Buat blog atau Create blog!" apabila Anda sudah mengisi dan memilih template yang sesuai.
  8. Selesai, sekarang Anda sudah mempunyai sebuah blog dan siap untuk memulai memposting sebuah artikel.
Pada tahap 8 diatas adalah informasi sampai pada tahap dimana Anda mempunyai sebuah alamat blog dengan tampilan blog masih default, namun di tahap ini Anda sudah bisa memposting sebuah artikel.
Demikian cara membuat blog gratis dengan memanfaatkan blogger atau blogspot. Silakan lihat pada kategori "Panduan dasar blogspot" untuk mengetahui atau melanjutkan ke materi yang lainnya. Salam Blogger.

Artikel Terkait:

Ditulis Oleh : KangRoes ~ Jasa Pembuatan Blog Murah

Artikel Cara membuat blog gratis dengan blogspot ini diposting oleh KangRoes pada hari . Gak mau report buat blog? atau gak ada waktu, Anda bisa menggunakan Jasa kami dalam pembuatan blog-website murah dan cepat, Pemesanan: HP 085775297001 (sms dulu jika mau tlp), BB: by request, WA: 08111877137, Email: buatblog89@yahoo.co.id, atau YM:,

:: Lengkapnya disini::

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...